Sale

Robot Pembersih Lantai

Robot Pembersih Lantai

Ecovacs DEEBOT U2 PRO Robot Vacuum Cleaner Mop

Original price was: Rp5.000.000.Current price is: Rp2.090.000.
Learn More
Sale

Automatic Vacuum Cleaner

Deebot

Ecovacs DEEBOT N10 FREE AES White

Original price was: Rp12.000.000.Current price is: Rp5.000.000.
Learn More
Sale

Automatic Vacuum Cleaner

Deebot

Ecovacs DEEBOT X2 COMBO

Original price was: Rp23.990.000.Current price is: Rp19.990.000.
Learn More
Sale

Automatic Vacuum Cleaner

Deebot

Ecovacs DEEBOT Y1 PRO

Original price was: Rp6.000.000.Current price is: Rp3.990.000.
Learn More

Orang perkotaan yang sibuk bekerja biasanya mempekerjakan asisten rumah tangga (ART) untuk mengurus rumah dan anak-anak. Di momen libur lebaran yang penuh kemeriahan, banyak orang kerepotan karena ditinggal ART mudik dalam waktu cukup lama. Ketidakhadiran ART membuat pekerjaan membersihkan rumah, memasak, dan mencuci baju menjadi terbengkalai.

Apa yang Dilakukan Saat Ditinggal ART Mudik?

Mengurus rumah tangga memang pekerjaan yang berat. Namun, Anda tidak perlu panik rumah menjadi kacau balau saat ditinggal ART mudik. Berikut ini cara mengurus rumah saat ditinggal ART mudik.

Buat Jadwal Mengurus Rumah

ditinggal art/pembantu mudik sehingga membuat jadwal membersihkan rumah
Ilustrasi Membuat Jadwal Mengurus Rumah | Gambar: Pexels.com/@ron-lach

Hal pertama yang harus Anda ingat adalah apa saja yang biasanya dilakukan ART saat mengurus rumah. Biasanya, ART bertugas menyapu, mengepel, membersihkan debu, merawat kerapian rumah, membersihkan kamar mandi, mencuci pakaian, menyetrika, berbelanja, memasak, mencuci piring, dan terkadang mengurus anak-anak. Tugasnya sangat banyak bukan? Oleh karena itu, penting untuk membuat jadwal mengurus rumah agar tidak ada tugas yang terlewatkan.

Bagi Tugas dengan Anggota Keluarga

Saat ditinggal ART mudik, beri pengertian kepada semua anggota keluarga bahwa mengurus rumah adalah tanggung jawab bersama. Bagilah tugas mengurus rumah dengan anggota keluarga supaya tidak hanya satu orang saja yang menanggung beban. Bagi tugas sesuai dengan usia dan kemampuan masing-masing anggota keluarga agar tidak ada yang merasa keberatan.

Bersihkan Lantai dengan Robot Vacuum Cleaner

ditinggal art/pembantu mudik sehingga membersihkan lantai menggunakan robot vacuum cleaner Ecovacs DEEBOT N30 PRO OMNI
Robot Vacuum Cleaner Ecovacs DEEBOT N30 PRO OMNI

Alat kebersihan yang canggih seperti robot vacuum cleaner bisa meringankan tugas membersihkan rumah saat ART mudik. Anda cukup mengaktifkannya dan alat ini akan berjalan sendiri untuk menyedot debu dan mengepel lantai rumah secara menyeluruh. Robot vacuum cleaner juga bisa diaktifkan, diatur daya hisapnya, dijadwalkan, dan dihentikan melalui aplikasi pada smartphone Anda.

Agar semakin praktis, pilih robot vacuum cleaner terbaik yang dilengkapi dengan stasiun pembersihan otomatis. Ecovacs DEEBOT N30 PRO OMNI misalnya, robot vacuum canggih dengan efisiensi pembersihan mencapai 99,8% yang dilengkapi stasiun pembersihan otomatis. Setelah selesai membersihkan lantai, Ecovacs DEEBOT N30 PRO OMNI akan mengosongkan tangki debu dan mencuci kain pel secara mandiri, sehingga Anda tidak perlu repot membersihkannya secara manual.

Bersihkan Debu

Debu menjadi musuh di setiap rumah, bahkan di ruangan yang tertutup sekalipun. Supaya lebih efektif, mulailah dengan membersihkan debu di langit-langit, jendela, gorden atau tirai, kemudian baru permukaan perabot rumah tangga. Untuk membersihkan debu, Anda bisa menggunakan kemoceng, lap, atau stick vacuum cleaner dan vacuum cleaner portable.

Pesan Katering

ditinggal art/pembantu mudik sehingga memesan katering
Ilustrasi Makanan Katering | Gambar: Pexels.com/@iara-melo-558346607

Apabila Anda tidak terbiasa memasak, memesan katering bisa menjadi solusi selama ART mudik. Di hari raya Idul Fitri, biasanya layanan katering mempunyai menu spesial dan khas lebaran seperti ketupat, opor ayam, dan rendang. Hubungi layanan katering jauh-jauh hari supaya lebih mudah menyesuaikan menu dan tidak kehabisan stok.

Baca Juga! Robot Vacuum Cleaner vs Cordless Vacuum, Mana yang Lebih Bagus?

Gunakan Jasa Laundry

Mencuci pakaian di rumah menggunakan mesin cuci sebenarnya tidak memerlukan banyak energi dan waktu. Namun, pakaian masih harus disetrika. Oleh karena itu, lebih baik gunakan jasa laundry pakaian agar lebih praktis.

Jaga Kebersihan Dapur

ditinggal art/pembantu mudik sehingga harus menjaga kebersihan dapur
Ilustrasi Menjaga Kebersihan Dapur | Gambar: Pexels.com/@rdne

Salah satu cara mudah menjaga kebersihan dapur adalah membersihkan kompor, meja dapur, dan peralatan memasak setelah menggunakannya. Tanamkan juga pada anggota keluarga bahwa mereka harus mencuci piring masing-masing setiap selesai makan. Selain itu, jangan lupa untuk mengosongkan tempat sampah di dapur setiap malam untuk mengindari bau dan bakteri penyebab penyakit.

Bersihkan Kamar Mandi

Kamar mandi tidak perlu dibersihkan setiap hari. Lakukan pembersihan ringan setiap 2-3 hari sekali dan pembersihan secara menyeluruh setiap seminggu sekali. Rutinitas ini harus dilakukan agar kamar mandi tidak licin, dan menjadi sarang kuman serta jamur.

Menggunakan Jasa ART Infal

ditinggal art/pembantu mudik sehingga menyewa art infal
Ilustrasi ART Infal | Gambar: Pexels.com/@liliana-drew

Solusi paling praktis yang bisa Anda ambil adalah menggunakan jasa ART infal untuk menggantikan peran ART yang sedang mudik. Meski jasa ART infal banyak tersedia, tetaplah berhati-hati dengan mencari informasi terpercaya dari teman atau kerabat yang sudah pernah menggunakan jasa ini. Periksa juga latar belakang ART infal sebelum mengambil keputusan.

Fokus pada Hal-Hal Penting

Biasanya, ART mudik Lebaran sekitar 7-14 hari, atau tergantung kesepakatan. Pada intinya, durasi mudik ART umumnya tidak terlalu lama, sehingga Anda tidak terlalu pusing memikirkan semua hal dalam satu waktu. Pada saat membersihkan rumah misalnya, fokus pada area yang sering digunakan saja dan tunggu ART untuk membersihkan ruangan yang jarang digunakan.

Itulah cara mengurus rumah saat ditinggal ART mudik Lebaran. Apabila ingin lantai terjaga kebersihannya meski ART sedang absen, Anda bisa membeli robot vacuum cleaner Ecovacs di Website. Dapatkan jaminan produk asli, harga promo dan kemudahan pembayaran.

This will close in 0 seconds