Sale

Automatic Vacuum Cleaner

Deebot

Ecovacs DEEBOT N20 PRO – Black

Original price was: Rp7.000.000.Current price is: Rp5.990.000.
Learn More
Sale

Automatic Vacuum Cleaner

Deebot

Ecovacs DEEBOT X5 PRO OMNI – Black

Original price was: Rp20.000.000.Current price is: Rp16.990.000.
Learn More
Sale

Automatic Vacuum Cleaner

Deebot

Ecovacs DEEBOT T30 PRO OMNI – Black

Original price was: Rp20.000.000.Current price is: Rp12.990.000.
Learn More
Sale

Automatic Vacuum Cleaner

Deebot

Ecovacs DEEBOT T30 PRO OMNI – White

Original price was: Rp20.000.000.Current price is: Rp12.990.000.
Learn More

DEEBOT adalah robot vacuum cleaner Ecovacs, yang dilengkapi serangkaian teknologi pintar untuk memudahkan pekerjaan membersihkan lantai. Untuk menikmati semua fitur canggihnya, Anda perlu menghubungkan DEEBOT ke aplikasi ECOVACS Home. DEEBOT yang telah terkoneksi dengan aplikasi membuat pengalaman pembersihan lantai menjadi lebih mudah dan menyenangkan.

Mengapa Menghubungkan DEEBOT ke Aplikasi?

cara menghubungkan Ecovacs DEEBOT T30 PRO OMNI ke apps
Robot Vacuum Cleaner Ecovacs DEEBOT T30 PRO OMNI

DEEBOT bisa bekerja tanpa Wi-Fi, tetapi Anda tidak akan menemukan banyak kemudahan darinya. Tanpa terhubung dengan Wi-Fi dan aplikasi, Anda harus mengaktifkannya secara manual dengan memencet tombol pada DEEBOT. Sementara itu, jika menghubungkannya dengan aplikasi, Anda dapat membuka semua fitur canggihnya hanya dengan mengetuk layar smartphone.

DEEBOT yang terhubung dengan aplikasi dapat dikendalikan dari jarak jauh, bahkan dari belahan dunia lain. Dari aplikasi ECOVACS Home yang terpasang pada smartphone, Anda bisa mengaktifkan DEEBOT, mengatur daya hisap, mematikannya, dan mengatur jadwal pembersihan lantai. DEEBOT bisa dijadwalkan agar melakukan pembersihan pada saat Anda tidur, maupun saat di rumah tidak ada orang.

DEEBOT yang terintegrasi dengan Wi-Fi dan aplikasi juga bisa diberi nama dan diperbarui secara otomatis. Pembaruan firmware sangat penting untuk mengakses fitur-fitur DEEBOT yang telah dioptimalkan atau fitur baru seperti mode pembersihan baru dan manajemen baterai yang lebih baik. Pembaruan rutin juga penting untuk menjauhkan bug.

Cara Menghubungkan DEEBOT ke Apps

cara menghubungkan Ecovacs DEEBOT N20 PRO dengan apps
Robot Vacuum Cleaner Ecovacs DEEBOT N20 PRO

Untuk menghubungkan DEEBOT ke aplikasi ECOVACS Home, pastikan DEEBOT, smartphone dan router Wi-Fi berada dalam jarak berdekatan. Baterai DEEBOT harus terisi penuh atau Anda bisa melakukan seluruh proses pada saat robot vacuum sedang mengisi daya. Setelah itu, ikuti langkah-langkah menghubungkan DEEBOT ke Wi-Fi dan aplikasi, berikut ini.

  • Unduh aplikasi ECOVACS Home di Apps Store atau Google Play Store.
  • Buka aplikasi ECOVACS Home dan buat akun, atau masuk jika sudah memiliki akun.
  • Nyalakan DEEBOT dengan menekan tombol pada unit.
  • Ikuti petunjuk pada aplikasi untuk memulai proses pengaturan Wi-Fi.
  • Ketika aplikasi memindai jaringan Wi-Fi yang tersedia, pilih jaringan rumah Anda dan masukkan kata sandinya.
  • Aktifkan Wi-Fi pada DEEBOT dengan cara menekan tombol “Reset” selama 1 detik lalu lepaskan, atau tekan tombol “Home” dan “Clean” secara bersamaan selama 1-2 detik, atau bisa juga dengan menekan tombol jaringan.
  • Dengan langkah-langkah tersebut, lampu indikator DEEBOT akan berkedip, sebagai tanda mulai terhubung dengan jaringan Wi-Fi.
  • Proses konfigurasi ini biasanya memerlukan waktu beberapa saat. Setelah berhasil, aplikasi akan mengkonfirmasi bahwa DEEBOT sudah terhubung.

Setelah DEEBOT terhubung dengan aplikasi, Anda sudah bisa mengontrolnya dari smartphone. Cobalah memulai sesi pembersihan dari aplikasi untuk memastikan konfigurasinya berjalan dengan baik. Anda juga bisa menghubungkan DEEBOT ke aplikasi dengan membaca buku petunjuk penggunaan.

Baca Juga! 8 Rekomendasi Robot Vacuum Cleaner Terbaik untuk Rumah

Penyebab DEEBOT Gagal Terhubung ke Aplikasi

cara menghubungkan Ecovacs DEEBOT X5 PRO OMNI ke apps
Robot Vacuum Cleaner Ecovacs DEEBOT X5 PRO OMNI

Jika langkah-langkah tersebut sudah Anda lakukan tetapi koneksi DEEBOT ke aplikasi mengalami kegagalan, biasanya ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya. Berikut ini beberapa hal yang bisa mengakibatkan gagalnya koneksi DEEBOT dengan Wi-Fi dan aplikasi.

Frekuensi Wi-Fi Salah

Robot vacuum cleaner umumnya hanya mendukung jaringan Wi-Fi 2,4GHz. Oleh karena itu, jika jaringan Anda 5GHz atau dual-band mode, DEEBOT mungkin akan gagal terhubung. Periksa apakah router Anda memancarkan sinyal 2,4GHz. Jika tidak, nonaktifkan sementara jaringan 5GHz selama proses konfigurasi DEEBOT ke Wi-Fi dan aplikasi berlangsung.

Sinyal Wi-Fi Lemah

Sinyal Wi-Fi yang lemah bisa mengganggu koneksi DEEBOT dengan Wi-Fi dan aplikasi. Oleh karena itu, pada saat proses berlangsung, pastikan DEEBOT, smartphone, dan router saling berdekatan dalam jarak tidak lebih dari 2 meter. Singkirkan pula penghalang atau perangkat elektronik yang bisa memblokir koneksi antara router dan DEEBOT.

Firmware atau Aplikasi Sudah Kedaluwarsa

Firmware atau perangkat lunak (software) pada DEEBOT dan aplikasi ECOVACS Home harus selalu diperbarui. Firmware dan aplikasi yang kedaluwarsa dapat mengganggu konektivitas robot vacuum cleaner dengan Wi-Fi. Pastikan untuk memeriksa apakah aplikasi dan firmware sudah diperbarui ke versi terbaru.

Firewall

Firewall atau sistem keamanan jaringan pada router Anda bisa memblokir DEEBOT agar tidak terhubung ke jaringan Wi-Fi. Solusinya, nonaktifkan sementara firewall pada router Anda. Setelah itu periksa apakah router mengizinkan perangkat baru untuk terhubung.

Router Tidak Kompatibel

Model router tertentu mungkin tidak sepenuhnya kompatibel dengan DEEBOT, terutama model lama. Firmware router Anda harus sepenuhnya mutakhir. Untuk memastikannya, coba sambungkan DEEBOT ke router lain yang mungkin tersedia. Atur ulang router Anda ke pengaturan pabrik dan konfigurasikan ulang DEEBOT dengan Wi-Fi dan aplikasi.

Itulah cara menghubungkan DEEBOT ke aplikasi ECOVACS Home agar Anda bisa menikmati semua kemudahan yang ditawarkannya. Setiap pembelian produk pasti disertai buku panduan yang berisi cara menggunakan robot vacuum cleaner secara detail, termasuk langkah menghubungkannya dengan aplikasi. Jika DEEBOT Anda masih gagal terhubung ke Wi-Fi dan aplikasi, hubungi customer support Ecovacs untuk mendapatkan solusi dan bantuan lebih lanjut. Anda juga bisa membeli robot vacuum cleaner terbaik Ecovacs di Website. Dapatkan jaminan produk asli, harga promo dan kemudahan pembayaran.