Tungau dikenal sebagai serangga berukuran sangat kecil, yang mudah menyebar dan sulit dibasmi karena sering kali tidak terlihat oleh mata. Meski secara medis tidak tergolong berbahaya, dampak gigitannya menimbulkan rasa gatal, iritasi, hingga ruam yang sangat mengganggu aktivitas sehari-hari maupun penampilan. Sayangnya, alat kebersihan biasa seperti sapu dan pel tidak bisa mengurangi penyebaran tungau di dalam rumah, sehingga dibutuhkan alat yang lebih canggih seperti robot vacuum cleaner.
Robot Vacuum Cleaner Anti Tungau Terbaik
Tidak semua robot vacuum cleaner mampu mengurangi tungau secara efektif. Anda memerlukan robot penyedot debu dengan daya hisap tinggi dan dilengkapi HEPA filter, yakni jenis penyaring udara yang bisa menangkap 99,97% partikel kecil seperti debu, jamur, tungau, serta partikel mikroskopis lainnya. Jika Anda sedang mencari rekomendasi, berikut ini lima robot vacuum cleaner anti tungau terbaik yang layak dipertimbangkan.
Ecovacs DEEBOT Y1 PRO

Ecovacs DEEBOT Y1 PRO memiliki daya hisap maksimal 6.500 Pa dan dilengkapi dengan HEPA filter, menjadikannya efektif dalam menyedot debu sekaligus alergen seperti tungau, baik di permukaan lantai maupun karpet. Karpet sendiri merupakan area yang rawan, karena berpotensi menjadi tempat ideal bagi tungau untuk hidup dan berkembang biak, terutama di lingkungan yang hangat dan lembap.
Tidak hanya andal dalam mengurangi tungau, robot vacuum cleaner ini juga dibekali dua fitur unggulan yakni LiDAR & TrueMapping Technology serta 4 Anti-drop Sensor. Teknologi LiDAR & TrueMapping memungkinkan DEEBOT Y1 PRO memindai dan memetakan ruangan seluas 120 m² dalam waktu 10 menit. Sementara itu, 4 Anti-drop Sensor berfungsi mencegah robot terjatuh saat mendeteksi tepian tangga atau permukaan yang lebih rendah, sehingga aman digunakan di berbagai area rumah.
Ecovacs DEEBOT Y1 PRO PLUS

Ecovacs DEEBOT Y1 PRO PLUS bisa dibilang sebagai versi lebih praktis dari DEEBOT Y1 PRO. Keduanya memiliki spesifikasi serupa sebagai robot penyedot debu dan pel, tetapi versi PLUS ini dibekali fitur tambahan berupa Auto-Empty Station (AES), yaitu stasiun pembersihan otomatis yang berfungsi mengosongkan tangki debu robot vacuum secara mandiri.
AES pada DEEBOT Y1 PRO PLUS memiliki kantong debu berkapasitas 5 liter, yang mampu menampung kotoran hingga 150 hari pemakaian. Saluran AES yang tertutup memastikan 99% kotoran yang dipindahkan dari tangki robot vacuum langsung terperangkap di kantong debu. Dengan demikian, alergen seperti tungau tidak akan terlepas kembali dan kualitas udara di dalam ruangan tetap terjaga. Desain AES ini juga ringkas dan mungil, tingginya hanya 27 cm, sehingga tidak menyita banyak ruang di rumah Anda.
Baca Juga! Rekomendasi Robot Vacuum Cleaner Harga 6-20 Juta, Super Canggih
Ecovacs DEEBOT Mini

Daya tarik utama Ecovacs DEEBOT MINI adalah bodi yang super ramping, lebarnya hanya 28,6 cm, yang memungkinkannya menjangkau dan membersihkan area sempit yang sulit dijangkau oleh robot pembersih lantai pada umumnya. Tidak hanya itu, robot vacuum ini dilengkapi OMNI Station yang stylish dan mungil, tingginya hanya 38,5 cm dan tersedia dalam warna biru dan ungu yang cantik. Meski berukuran kecil, performanya tidak bisa dianggap remeh.
DEEBOT Mini dibekali daya hisap 9.000 Pa, yang efektif mengangkat kotoran di permukaan lantai maupun karpet. Fitur unggulan lainnya meliputi ZeroTangle 2.0, yang memastikan rambut rontok tidak terlilit pada sikat roll, dan OZMO TURBO 2.0, teknologi pel otomatis dengan sistem pembersihan lima tahap yang menyeluruh dan efisien. Selain itu, vacuum cleaner mini ini juga dilengkapi HEPA filter, sehingga mampu menyaring partikel mikroskopis seperti debu halus dan tungau.
Ecovacs DEEBOT N30 PRO OMNI

DEEBOT N30 PRO OMNI mempunyai beberapa fitur unggulan yang membantunya bekerja secara presisi dan mencapai efisiensi pembersihan hingga 99,8%. Seperti beberapa produk terbaik Ecovacs, robot vacuum ini dibekali ZeroTangle™ 2.0 dan OZMO Turbo 2.0. Fitur penting lainnya yaitu TrueMapping 2.0 dan TruEdge™ Adaptive Edge Mopping, yang membantu robot bekerja lebih cerdas dan sistematis, hingga ke tepi serta sudut ruangan.
Dengan daya hisap tinggi mencapai 10.000 Pa, Ecovacs DEEBOT N30 PRO OMNI mampu mengangkat kotoran membandel dan partikel mikroskopis seperti tungau, bahkan dari dalam serat karpet. Tidak hanya kuat, robot vacuum ini juga praktis, karena dilengkapi stasiun pembersihan otomatis berdesain ramping dan minimalis, yang memungkinkan pengosongan tangki debu, pencucian, dan pengeringan kain pel dilakukan secara otomatis.
Ecovacs DEEBOT T80 OMNI

Ecovacs DEEBOT T80 OMNI masuk dalam jajaran robot pembersih lantai terbaik, berkat teknologi pembersihan terbaru yang dimilikinya. Salah satu keunggulannya adalah pel berbentuk sikat roll, yang terbukti lebih efektif dibandingkan model pel lainnya. Pembaruan lainnya hadir melalui ZeroTangle 3.0 System dengan sikat samping anti-kusut ARClean untuk memastikan rambut dan bulu hewan yang rontok tidak tersangkut pada sikat roll maupun sikat samping, dengan hair pick-up rate mencapai 100%.
DEEBOT T80 OMNI juga dilengkapi sejumlah fitur unggulan lainnya, antara lain:
- OZMO Roller Instant Self-Washing Mopping Technology: sistem pel otomatis yang lebih efisien dan higienis.
- TruEdge 2.0 & TruEdge 3D Edge Sensor: teknologi pembersih tepi adaptif yang menjangkau hingga sudut-sudut ruangan.
- AIVI 3D 3.0 Omni-Approach: sistem navigasi cerdas yang memastikan lantai benar-benar bersih hingga ke setiap sudut.
Dengan daya hisap super kuat, mencapai 18.000 Pa, dan dilengkapi HEPA filter, DEEBOT T80 OMNI mampu menyedot partikel terkecil seperti debu, alergen, hingga tungau tersembunyi di karpet dan celah lantai. Tidak kalah penting, robot vacuum cleaner ini memiliki all-in-one OMNI Station, supaya Anda bisa menikmati pengalaman bersih-bersih rumah tanpa repot melakukan perawatan manual setiap hari.
Itulah rekomendasi robot vacuum cleaner anti tungau terbaik yang dengan HEPA filter. Supaya HEPA filter bekerja dengan baik dalam menangkap tungau, jangan lupa untuk membersihkan dan menggantinya secara berkala, sesuai anjuran brand. Untuk pengalaman membersihkan lantai yang lebih praktis dan rumah bebas dari tungau, Anda bisa membeli robot vacuum cleaner Ecovacs di Website. Dapatkan jaminan produk asli, harga promo dan kemudahan pembayaran.